3 Jenis Rumput Laut dan Cara Pengolahannya

INFO & KULINAPEDIA oleh: Cerita Kulina

Kalau orang Indonesia punya super food berupa Tempe, orang Jepang punya Rumput Laut. Di Jepang rumput laut cukup populer sebagai bahan untuk membuat pupuk, vitamin, perawatan medis, bahkan untuk kecantikan.  Namun pada prakteknya, banyak digunakan sebagai bahan konsumsi. Makanan Jepang selalu identik dengan menambahkan olahan rumput laut sebagai bahan pelengkap, misalkan saja pada sup miso, onigiri, salad maupun dalam sekotak bento.

Bukan hanya Nori, ternyata rumput laut memiliki banyak jenisnya lho! Yuk kenali beragam jenis rumput laut berikut. Siapa tahu kalian pernah ngicipin salah satu dari beberapa jenis rumput laut ini kan?

1. Wakame

D:\KULINA\JULI\pict\TWE-Wakame-1100x550-c-center.jpg

Salah satu jenis rumput laut yang pertama adalah Wakame. Berbentuk lebih tipis dan lembut dibandingkan dengan rumput laut Kombu. Jenis rumput laut ini memiliki sumber vitamin dan mineral mulai dari sodium, kalsium, zat besi, fosfor, kalium, natrium, seng, magnesium, vitamin A, vitamin C, vitamin D, vitamin E, vitamin K, dan vitamin B2.

Selain mengandung banyak vitamin, Wakame ternyata juga aman dikonsumsi oleh penderita kolestrol tinggi, karena kandungan fucoxanthin akan merangsang hati sehingga meningkatkan kadar kolestrol baik bagi tubuh. Manfaat lain dari Wakame juga dapat membantu meningkatkan energi, mengurangi kecemasan dan depresi. 

Ada dua jenis Wakame yang dapat ditemukan di pasaran. Wakame dalam keadaan kering dan dalam keadaan basah. Wakame dalam keadaan basah artinya masih dalam keadaan segar, sehingga dapat langsung digunakan dalam campuran masakan. Sedangkan Wakame dalam keadaan kering akan lebih memakan waktu dalam memprosesnya. Wakame kering butuh direndam air agar lebih lunak dan rasa asinnya berkurang. Di Indonesia sendiri, Wakame kering lebih mudah ditemukan. Dari segi kualitas kedua jenis Wakame, basah maupun kering memiliki standar kualitas yang sama. 

Wakame merupakan bahan wajib dalam beberapa masakan Jepang misalkan saja pada sup miso, salad, udon, tempura, dan lain sebagainya.

2. Kombu

D:\KULINA\JULI\pict\Kombu.jpg

Jenis rumput laut yang kedua adalah Kombu. Merupakan salah satu rumput laut yang dapat dikonsumsi, berbentuk lembaran panjang layaknya rumput laut yang tumbuh di laut. 

Kombu mengandung kaya akan zat besi dan serat alami sehingga baik untuk menyeimbangkan produksi sel, melancarkan pencernaan, menguatkan fungsi tiroid dan juga dapat membuat rambut maupun kuku lebih berkilau. 

Dalam pengemasannya, Kombu diawetkan dengen cara dikeringkan. Biasanya akan dijual dalam ukuran yang berbeda-beda, bahkan Kombu terbaik yang digunakan di restoran ada yang berbentuk lembaran sepanjang 1 hingga 2 meter. Mengolah Kombu sendiri cukup dengan merebusnya dalam air sampai mendidih dan air rebusan bisa langsung digunakan. 

Pada masakan Jepang, Kombu digunakan sebagai bahan dasar pembuatan kaldu atau dalam bahasa Jepangnya, Dashi. Dashi ini biasanya banyak ditemui dalam masakan Jepang yang berkuah, misal dalam sup kaldu nabe, miso, shabu-shabu dan lain sebagainya.

3. Nori

D:\KULINA\JULI\pict\40385664-412c-4c69-b070-3c45fd0d269d.jpeg

Nori merupakan jenis rumput laut yang paling populer dibandingkan jenis rumput laut lainnya. Meskipun sekilas terlihat warnanya hijau gelap, asal usul rumput laut yang digunakan aslinya berwarna coklat keunguan. Untuk mendapatkan tekstur Nori yang tipis dan renyah jenis ganggang tersebut perlu diolah dengan cara dikeringkan sampai berwarna hijau kehitaman. 

Nori disajikan dalam bentuk lembaran kering kaya akan nutrisi yang cukup tinggi. Dalam selembar Nori terkandung iodine, pottasium, vitamin B12 serta rendah kalori sehingga cocok dijadikan camilan sehat. Vitamin B12 dalam Nori ini baik untuk sistem syaraf dan pembentukan sel darah merah. Dengan mengkonsumsi satu lembar Nori, sudah cukup memenuhi setengah dari asupan yodium harianmu.

Dikemas dalam plastik kedap udara dan tanpa perlu diolah, lembaran kering Nori dapat langsung dikonsumsi. Nori biasa dijadikan tambahan pada onigiri, taburan ramen, maupun sup miso.

Yuk, Nyamil Rendah Kalori dari Nori di Onigiri!

Onigirinya pesan dimana? Ya, Kulina!

Bukan jadi soal kalau lagi kelaperan di kantor tapi ogah makan berat. Camilan adalah kunci! Biar nyamilmu tetap terkontrol, yuk pesan Onigiri di Kulina! Dibalut Nori rendah kalori dengan bermacam-macam pilihan isi, bikin snack harianmu makin bervariasi. Mulai dari isian ayam, daging sapi, sampai ikan salmon bisa kalian order lho guys! Beragam resep juga dihadirkan demi memenuhi seleramu, dimasak Teriyaki ala Jepang maupun citarasa Rendang Nusantara juga tersedia.

Kontrol snack harianmu bareng Kulina yuk!

[PESAN ONIGIRI SEKARANG]

SUMBER:
https://food.detik.com/info-kuliner/d-4109110/ini-6-jenis-rumput-laut-superfood-jepang-yang-bikin-awet-muda-dan-ramping
https://lifestyle.okezone.com/read/2015/06/30/298/1173972/rendam-dulu-wakame-kering-sebelum-digunakan

Baca Artikel

6 Alasan Penting Cek Nutrisi Sebelum Makan

Apakah kamu pernah cek label nutrisi sebelum membeli atau memakan...

Baca Artikel

Capek dan Lapar Setelah Makan? Simak Penjelasannya!

Rasa lapar adalah sebuah hal yang wajar. Lapar menandakan bahwa...

Baca Artikel

8 ALASAN PENTINGNYA MINUM AIR PUTIH

Air putih adalah minuman yang jamak kita temukan di sekitar...