6 Hal yang Termasuk Kategori Makanan Sehat
Mengonsumsi makanan sehat setiap hari jadi salah satu hal paling...
News oleh: Cerita Kulina
Pandemi covid-19 sudah berlangsung dua tahun, perlahan tapi pasti kita pulih dari keadaan dan mulai beradaptasi. Beberapa contoh adaptasi yang mulai diterapkan masyarakat luas adalah kembalinya orang-orang bekerja ke kantor dan anak-anak ke sekolah.
Anak usia sekolah antara enam hingga dua belas tahun sudah bisa mendapatkan vaksinasi. Meski begitu, anak tetap tidak boleh lengah dalam menjaga kesehatan sebab lingkungan sekolah mengharuskan mereka berada dalam satu tempat dengan orang banyak dalam waktu yang lama.
Anda sebagai orang tua tentu memiliki kekhawatiran tertentu pada Si Kecil. Jika orang tua bisa memahami resiko apa saja yang terjadi di sekolah, maka orang tua bisa lebih mempersiapkan buah hati agar tak perlu ada kekhawatiran lagi!
Di sekolah anak tak mungkin sendiri karena ada teman, guru, satpam, bahkan penjual jajanan di sekitar sekolah. Begitu banyak orang yang tak bisa kita ketahui kondisi kesehatan dan bagaimana mereka menjaga kebersihan diri masing-masing kan?
Namun saat transisi kondisi seperti ini, dimana biasanya semua berada di dalam rumah, namun kini masing-masing telah kembali bekerja dan sekolah ke tempat yang berbeda, tentu ada proses adapatasi yang harus dijalani.
Orang tua mungkin lebih sulit membagi waktu untuk mengurus rumah dan pekerjaan yang berada di tempat berbeda sehingga tidak sempat membuatkan bekal untuk anak. Anak jadi harus beli makan siang sendiri di sekitar sekolah yang tak terjamin kualitas dan higienitasnya.
Padahal menjaga kesehatan anak bisa dimulai dari memastikan nutrisi seimbang dan bergizi untuk tubuhnya.
Baca Artikel Serupa: Mitos Seputar Gizi Harian yang Perlu Diluruskan
Anak-anak yang tidak membawa bekal ke sekolah, tentu menggunakan waktu istirahat untuk membeli makanan. Seringnya, jumlah penjaja makanan di sekitar sekolah atau di kantin tak sebanding dengan jumlah siswa di sekolah sehingga perlu berebut atau antri panjang.
Saat anak berebut atau antri untuk beli makan, tentu ini akan memotong waktu istirahat mereka. Apalagi anak-anak sudah lama tidak bertemu muka dengan teman sebaya, pasti mereka ingin bermain bersama. Kondisi ini bisa saja mengakibatkan Si Kecil lebih memilih bermain dari pada beli makan. Alih-alih anak malah mengabaikan kebutuhan makan untuk menjaga kesehatan mereka.
Anak menghabiskan waktu yang cukup lama di sekolah dengan menggunakan masker. Padahal masker memiliki batas waktu penggunaannya sendiri.
Sebuah studi yang diterbitkan WHO pada Mei 2020 menyatakan bahwa setelah menggunakan selama empat jam, masker biasanya mengalami penurunan daya tahan partikel yang keluar dari mulut kita.
Jadi sebagai orang tua, pastikan anak membawa sanitasi-kit. Sanitasi-kit terdiri dari:
Setelah membawa sanitasi-kit yang bisa membantu menjaga kesehatan buah hati di sekolah, orang tua juga perlu mengingatkan anak untuk mengganti masker setiap empat jam dan tidak lupa rajin cuci tangan.
Orang tau yang tak sempat membuat bekal untuk anak sebenarnya tak perlu khawatir dengan kualitas makanan yang mereka santap, sebab orang tua bisa memilih vendor terpercaya untuk memastikan makan siang mereka seperti produk terbaru dari Kulina: Kantin Digital!
Kantin digital adalah solusi makan siang dan camilan peserta didik yang hadir dalam bentuk aplikasi. Satu aplikasi yang menyediakan ribuan pilihan makanan yang bisa dipilih sesuai selera dan harga.
Kantin digital hanya menunjukkan vendor-vendor terpercaya yang sudah dikurasi ketat oleh tim Kulina sehingga para orang tua tak perlu khawatir lagi soal kualitas rasa dan kebersihan makanan yang akan dipesan anak-anak.
Kantin digital sangat praktis dan tentu memiliki berbagai keunggulan dibanding kantin konvensional.
Tahukah Anda? Menggunakan kantin digital Kulina bisa melatih anak lebih mandiri dan bertanggung jawab atas pengolaan uang.
Saat Anda memasukkan uang jajan satu minggu di hari Senin, anak akan mengatur dan menghitung sendiri pembagian yang tepat antara uang yang orang tua berikan dengan jumlah makanan yang mereka butuhkan selama satu minggu sekolah. Jadi mereka bisa memilih menu yang sesuai dengan selera dan hitungan pengeluaran.
Saat anak menggunakan kantin digital Kulina, anak juga tidak perlu berburu atau antri makanan di penjaja sekitar sekolah sehingga waktu istirahat bisa mereka gunakan lebih maksimal untuk menghilangkan rasa lelah, makan, dan bermain dengan teman.
Selain bermanfaat bagi anak, kantin digital Kulina juga memberikan manfaat bagi orang tua dan sekolah lho!
Manfaat Bagi Orang Tua:
Manfaat Bagi Sekolah:
YUK, DISKUSIKAN KEBUTUHAN ANAK DAN SEKOLAH ANDA
[DI SINI]
Mengonsumsi makanan sehat setiap hari jadi salah satu hal paling...
Si Kecil mungkin menghabiskan banyak waktu di sekolah daripada di...
Semua orang menyukai makanan dan perlu untuk makan. Maka gak...